Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Asutera

7 Desain Kamar Tidur Minimalis, Unik dan Estetik

 


Kamar tidur merupakan ruangan pribadi dan sering dijadikan sebagai tempat paling sering dikunjungi. Selain digunakan sebagai tempat untuk beristirahat, kamar tidur juga dapat dijadikan sebagai area nyaman yang sering dibutuhkan. Berikut ini triboennews.my.id akan menyajikan ulasan mengenai 7 Desain Kamar Tidur Minimalis, Unik dan Estetik. Yuk mari simak!



Desain Kamar Tidur Minimalis Dengan Aksen Kotak-Kotak Kecil
                        Instagram/bund_kastury

Desain dari kamar tidur kecil ini tampak nyaman dengan menggunakan warna cerah dan hangat. Agar tidak tampil monoton dan membosankan, anda dapat mendekorasi kamar tidur minimalis ini dengan memberikan sentuhan aksen kotak-kotak kecil seperti pada karpet, seprai, sarung bantal, dan sebagainya. Tak lupa berikan penataan yang tepat agar kamar tidur tampil lebih nyaman dan menyenangkan.


Nuansa yang Menenangkan Dengan Gantungan Baju Terbuka
                    Instagram/casinha.debrinquedo

Kamar tidur mungil ini memiliki desain warna putih dan abu-abu. Sehingga hal ini dapat memberikan kesan yang menenangkan pada kamar tidur. Agar terhindar dari kesan sempit, anda dapat membuat gantungan baju terbuka di samping tempat tidur. Dekorasi kamar tidur minimalis ini dengan membuat lampu gantung tampak apik dan memiliki warna putih yang senada dengan desain kamar tidur.

Kamar Tidur Berkonsep Lesehan Dengan Up Ceiling yang Menawan
                      Instagram/gondanghouse_

Warna nude yang digunakan pada kamar tidur minimalis ini memberikan kesan yang hangat dan nyaman. Anda dapat menggunakan konsep lesehan pada kamar tidur ini untuk menghemat tempat. Minimalisir peletakan perabot di kamar tidur agar tidak pengap dan sumpek. Dengan plafon menggunakan konsep up ceiling, anda dapat menambahkan hidden lamp agar pencahayaan tampak lebih apik dan menawan.

Terasa Elegan Dengan Lampu Gantung dan Dekorasi Dinding
                     Instagram/hamsss80

Kamar tidur minimalis ini tampak elegan dan berkelas. Dengan desain interior menggunakan warna putih dan hijau mint, membuat kesan yang segar dan menyenangkan. Anda dapat mendekorasi kamar tidur ini dengan memasang lampu gantung yang apik dan memiliki kesan klasik. Hias dinding dengan tampilan atau gambar yang apik agar lebih stylish dan eye-catching.

Kamar Tidur Minimalis Dengan Nuansa Feminim
                        Instagram/my_pink_home_interior

Kamar tidur ini memiliki kesan feminim dan cocok untuk kamar anak perempuan. Menggunakan warna putih pada interiornya, dan lantai dilapisi karpet warna abu-abu, membuat kesan tampak hangat dan nyaman. Beri sentuhan warna pink yang apik seperti pada perabot yang ada di kamar tidur untuk tampilan feminim. Agar terhindar dari kesan yang sumpek, anda dapat membuat rak terbuka minimalis di dekat tempat tidur.

Tema Monokrom yang Apik Pada Kamar Tidur Minimalis
                     Instagram/rumah_rayyan

Tempat tidur single ini dibuat minimalis dan terdapat rak tambahan di bagian bawahnya. Hal ini agar tidak memberikan kesan yang sumpek pada kamar tidur mungil. Untuk desain interior, anda dapat mendekorasinya dengan warna monokrom untuk tampilan yang menawan dan menyenangkan.

Kamar Tidur Minimalis Dengan Nuansa Klasik dan Modern
                       Instagram/rumah_shaqueen

Kamar tidur yang di desain berwarna putih ini memberikan kesan yang luas dan tampak bersih serta rapi. Apalagi kamar tidur yang terdapat jendela tentunya dapat membuat anda mendapatkan pencahayaan tambahan dari luar. Dekorasi dengan meletakkan perabot yang memiliki model klasik untuk mendukung nuansa klasik pada kamar tidur minimalis ini.

Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan dalam membangun rumah idaman. Dan jangan lupa bagikan artikel ini kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.

Sumber  :  desainrumahpedia.com


Posting Komentar untuk "7 Desain Kamar Tidur Minimalis, Unik dan Estetik"